Gandeng Pemprov Jawa Timur, Pemkab Lumajang Gelar Pasar Murah di Senduro Lumajang

Swaralamadjang.my.id - Sebagai upaya menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok di tengah masyarakat, Pemerintah Kabupaten Lumajang menggandeng Pemerintah Provinsi Jawa Timur menggelar Pasar Murah di sejumlah titik, salah satunya di Kantor Kecamatan Senduro, pada Rabu (23/10/2024).

Penjabat Bupati (Pj) Kabupaten Lumajang, Indah Wahyuni mengatakan bahwa Pasar Murah ini merupakan salah satu upaya pemerintah dalam memastikan stabilitas harga kebutuhan pokok di masyarakat.

Selain hasil bumi, sejumlah produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) juga dipajang di stand Pasar Murah dengan harga jual yang relatif terjangkau.

Gelaran Pasar Murah ini pun disambut antusias masyarakat yang menunggu kehadiran bahan pokok berkualitas dengan harga terjangkau.

Warga berharap pemerintah terus menggelar Pasar Murah di masa-masa mendatang, sehingga masyarakat terhindar dari kemungkinan terburuk di tengah situasi ekonomi yang tidak menentu. (rokhmad)

Posting Komentar

0 Komentar